MEDIA KAILI - Mayjen Purn. Sulaiman Agusto atau yang akrab dikenal sebagai Bung Agusto, tengah menjadi perbincangan hangat di kalangan warganet. Mantan perwira TNI AD yang kini berpangkat purnawirawan Mayjen ini secara resmi mendampingi Gubernur Sulawesi Tengah periode 2021-2024, Rusdy Mastura atau Bung Cudi, dalam kontestasi Pilkada 2024. Pengumuman resminya sebagai pasangan calon terjadi pada 22 September 2024, setelah proses pencabutan nomor urut.
Keikutsertaan Bung Agusto dalam pertarungan politik kali ini menimbulkan banyak pertanyaan di kalangan publik. Banyak yang bertanya-tanya tentang alasan di balik pemilihannya sebagai pendamping Bung Cudi untuk maju dalam pemilihan gubernur. Namun, Bung Cudi memiliki alasan yang jelas dan meyakinkan atas keputusannya tersebut.
Dalam sebuah wawancara di podcast Kabar 68, Bung Cudi menjelaskan alasannya memilih Bung Agusto sebagai pasangan di Pilkada.
"Sulawesi Tengah sedang membutuhkan figur seorang prajurit, seorang ksatria, seorang pahlawan," ungkap Bung Cudi.
Lebih lanjut, ia menekankan bahwa Bung Agusto memiliki karakter kuat, disiplin, komitmen, dan kepribadian yang menjunjung tinggi budaya. Karakter-karakter tersebut, menurut Bung Cudi, sangat penting untuk membangun Sulawesi Tengah ke arah yang lebih baik.
Sementara itu, Bung Agusto menegaskan visi mereka ke depan adalah melakukan transformasi ekonomi Sulawesi Tengah untuk menuju "Sulteng Emas" yang lebih maju dan berkelanjutan.
"Visi kami adalah transformasi Sulawesi Tengah menuju pertumbuhan ekonomi yang maju dan berkelanjutan," ujar Bung Agusto dalam acara Silaturahmi Cudi-Agusto, yang menjadi salah satu titik awal kampanye mereka.
Kehadiran Bung Agusto dalam dunia politik memang terasa tiba-tiba bagi sebagian masyarakat. Namun, Tim Relawan Pemenangan Cudi-Agusto meyakini bahwa pilihan ini sangat tepat. Mereka menilai rekam jejak Bung Agusto yang cemerlang selama berkarir di TNI AD menjadi modal kuat untuk mendampingi Bung Cudi.
Menurut tim, kontestasi Pilkada bukanlah soal siapa yang lebih berkuasa, melainkan siapa yang memiliki hati nurani yang bersih dalam memimpin, serta dapat membawa kesejahteraan yang berkelanjutan bagi rakyat Sulawesi Tengah.
Dengan berbekal pengalaman sebagai prajurit dan komitmen untuk membangun daerah, Bung Agusto dan Bung Cudi kini bersiap untuk bertarung di ring Pilkada 2024, menghadirkan visi besar mereka untuk masa depan Sulawesi Tengah yang lebih baik.
Penulis : Fathan Aziiz
Posting Komentar